Minggu, 02 Desember 2012

Varanus dumerilli ( Herleguin Monitor )



Varanus dumerilli ( Herleguin Monitor )
 

Merupakan biawak yang tersebar luas di daerah asia pasifik. Biawak ini pernah ditemukan di daerah Singapura, Thailand dan Myanmar. Pusat penyebaran biawak ini di asia adalah di Thailand dan Myanmar. Biawak jenis ini mempunyai sifat nokturnal yang artinya lebih aktif berburu di malam hari, dimana berbeda dengan Varanus salvator yang lebih aktif di siang hari dalam mencari mangsa. Biawak ini biasanya juga banyak hidup dan di temukan di hutan mangrove sama seperti Varanus indicus ( Mangrove monitor lizard).
Hewan ini mempunyai bentuk tulang yang panjang, besar dan kuat dan lebih luas pada biawak muda atau dewasa karena strukturnya telah di design untuk menangkap mangsa. Biawak jenis ini adalah salah satu jenis spesies biawak paling agresif. Makanan yang biasanya dimakan hewan ini adalah serangga, kadal, rodensia ,telur dan kepiting.
Kebiasaan yang spesial dari biawak jenis ini adalah kebiasaannya memakan kepiting. Varanus jenis ini sangat jarang sekali ditemukan di habitat aslinya pada siang hari karena varanus ini lebih aktif dan dapat ditemukan dengan mudah pada malam hari di habitat aslinya.  Ciri-ciri dari Varanus jenis ini agar kita dapat mendeferensiasi spesies adalah memiliki sisik tebal berwarna hitam di dorsal disertai dengan garis kuning yang jelas dan nyata di bagian dorsal. Sedangkan Varanus salvator menpunya corak cincin kuning pada kulit daerah dorsal.
Berikut perbedaan mencolok antara Varanus dumerilli dengan Varanus salvator
Varanus dumerilli
 
Varanus salvator

4 komentar:

  1. Hmm.. begitu.. jadi, beda coraknya aja ya?
    bagus bagus. :)

    BalasHapus
  2. ya betul sekali putri.. salahsatu metode paling mudah adalah dengan deferensiasi dari kulit pada saat dewasa.. klo pada usia biawak muda agak sulit dibedakan karena corak kulit biawak ketika dewasa dan muda akan sedikit berubah

    BalasHapus
  3. varanus dumeril yang kadal yg indah ini sudah mulai jarang populasinya..tapi klo sya pribadi lebih suka anggota kelompok indicus complex.
    tetap semangat memajukan dunia reptil indonesia
    jika berkenan silahkan berkunjung ke blog saya yg juga membahas masalah reptil
    hobireptil.blogspot.com

    BalasHapus
  4. Panjang max dewasanya berapa meter?

    BalasHapus